Monev Kegiatan Fisik, Bupati Ibrahim Ali Minta Dinas PU Kerja Tuntas

oleh
oleh
Bupati Tana Tidung (KTT) Ibrahim Ali.

TANA TIDUNG, Kaltaraaktual.com– Orang nomor satu di Kabupaten Tana Tidung Ibrahim Ali melakukan kunjungan kerja dalam rangka Monitoring dan Evaluasi pada, Rabu, (22/09/2021).

Ibrahim Ali melihat pembangunan fisik yang dilaksanakan oleh Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang Perumahan dan Kawasan Pemukiman (PU-PRPKP) Tana Tidung.

“Saya mendukung penuh kegiatan pembangunan yang dilaksanakan oleh Dinas PU-PRPKP Tana Tidung,” kata Bupati Muda di Provinsi Kalimantan Utara ini.

Mantan Ketua DPRD KTT ini menekankan agar PU-PRPKP Tana Tidung menuntaskan pekerjaan pembangunan fisik tahun ini.

“Pembangunan kali ini harus cepat dan tuntas, karema ini semua untuk masyarakat KTT semata-mata pembangunan ini demi kepentingan masyarakat,” tegas Ibrahim Ali.

Kegiatan pembangunan yang ditinjau Bupati Ibrahim Ali diantaranya; Pembagunan Gedung serba guna, Pembangunan Masjid, Rekonstruksi jalan, Pembangunan Jembatan, Pengembangan Jaringan Distribusi dan Sambungan Rumah.

Tampak juga Ibrahim Ali didampingi Plt. Asisten Pemerintahan dan Kesra, Kepala Dinas PU-PRPKP beserta staf, Kepala Bappeda, Kepala Ekobang, dan Beberapa OPD terkait.
(KA/KominfoKTT)

x

Tinggalkan Balasan