Festival IRAW ke II, Panitia Mantapkan Struktur hingga Bersih-Bersih Baloy Adat

oleh
oleh
Panitia festival IRAW Tidung Borneo Bersatu ke II.

NUNUKAN, Kaltaraaktual.com– Guna memastikan kegiatan festival IRAW Tidung Borneo Bersatu ke II yang akan di gelar pada Minggu keempat bulan November 2021, Panitia melakukan rapat pemantapan sturktur kepanitiaan dan membahas persiapan masing-masing bidang, yang dilaksanakan di rumah adat Tidung Desa Binusan, Kecamatan Nunukan, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara, Sabtu, (25/9).

“Pertemuan kami kemarin adalah membahas struktur atau bidang-bidang Panitia dan pemantapan Persiapan apa saja yang disiapkan oleh masing-masing bidang. Kita juga merencanakan secara global daerah mana saja yang akan diundang negara dari 3 negara yaitu Malaysia, Brunai Darusallam dan Filipina termasuk Indonesia,” ujar H Sura’i Ketua Panitia Iraw Tidung Borneo Bersatu Ke- 2, Minggu (26/9)

Kemudian, lanjut Sura’i, acara ini juga selain melaksanakan menampilkan tari-tarian yang ditampilkan pada Iraw pertama yang dilaksanakan pada tahun 2020, untuk Iraw kedua kali ini hiburan dan kesenian juga akan kita tambahkan yaitu tata cara pengantin tidung yang prosesnya ada 6 tahap, kemudian tradisi naik ayun yang akan dilakukan kepada anak-anak yang lahir di bulan Safar ini atau yang sudah mencukupi 40 hari lahirnya. Lalu tradisi begunting, dilaksanakan menggunakan acara pakai hadroh maupun rudok dan sebagainya .

“Hari ini kami kerja bakti massal untuk melakukan pembersihan dilingkungan rumah adat,  pengecatan pagar rumah adat melibatkan seluruh masyarakat  Tidung yang ada di Kabupaten Nunukan terutama sekali di kecamatan Nunukan dan Nunukan Selatan untuk gotong royong,” demikian. (PK/KA)

x

Tinggalkan Balasan