TANJUNG SELOR, Kaltaraaktual.com– Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bulungan menggelar pelatihan pengendalian kebakaran hutan dan lahan di Pantai Cemara, Desa Mangkupadi, Kecamatan Tanjung Palas Timur, pada Sabtu (13/11).
Bupati melalui Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Errin Wiranda, berharap, masyarakat maupun personel BPBD dapat lebih siap mengantisipasi bencana melalui pelatihan secara berkala.
“Pelatihan ini bertujuan meningkatkan kesiagaan dan memiliki pengetahuan yang memadai dalam menghadapi bencana, yang sewaktu-waktu dapat terjadi di masyarakat,” ujarnya. Dilanjutkan, Kabupaten Bulungan dengan kondisi wilayah berbukit merupakan salah satu kabupaten di wilayah Provinsi Kalimantan Utara yang memiliki potensi bencana, baik alam seperti banjir, tanah longsor dan bencana non alam, seperti kebakaran hutan dan lahan (karhutla).
“Sehingga penting adanya sosialisasi, edukasi dan pelatihan mitigasi bencana secara masif terhadap seluruh komponen masyarakat,” tandasnya.
Dijelaskan ada dua metode pemadaman kebakaran hutan yaitu metode pemadaman langsung dan metode pemadaman tidak langsung. Dimana metode Pemadaman Langsung, Pemadaman dilakukan secara langsung pada tepi api di areal kebakaran. Bahan bakar yang terbakar dipadamkan atau dipisahkan dari bahan bakar yang belum terbakar.
Sedangkan metode Pemadaman Tidak Langsung tindakan pemadaman dilakukan pada bahan bakar yang tidak terbakar yang letaknya di luar tepi api kebakaran.
Sumber: Pemkab Bulungan