Bulan Juli Presiden Jokowi Bakal Resmikan PLBN Sei Pancang

oleh
oleh
Kepala Badan Pengelola Perbatasan Daerah (BPPD) Nunukan Dian Kusumanto. Foto: skr

NUNUKAN, Kaltaraaktual.com– Pembangunan Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Sei Pancang,  Sebatik, Kabupaten Nunukan direncakan akan diresmikan Juli 2022 mendatang.

Hal ini disampaikan Kepala Badan Pengelola Perbatasan  Daerah (BPPD) Nunukan Dian Kusumanto saat diitemui Tim Redaksi Kaltaraaktual usai menghadiri Syukuran satu tahun kepemimpinan Hj Asmin Laura Hafid dan H Hanafiah (Amanah).”Direncakan Juli nanti akan diresmikan langsung oleh Presiden RI Joko Widodo,” beber Dian, Kamis (02/06/22).

Ia menyebutkan, PLBN Sebatik adalah salah satu proyek yang waktu penyelesaiannya paling cepat di antara tiga PLBN yang dibangun di Kabupaten Nunukan yakni PLBN Sebatik, Long Midan dan Labang.

“Setelah PLBN Sebatik, kemungkinan PLBN Labang juga akan menyusul karena saat ini sudah rampung sekitar 50 persen” sebut Dian.

Ke depannya, lanjut Dian, pemerintah juga merencanakan akan membangun PLBN baru di Sei Menggaris yang direncanakan selesai pada 2024 nanti.

Selain itu, pembangunan PLBN di Krayan yang ditangani oleh PT.Wika juga tengah dikebut pengerjaannya sesuai instruksi Presidan (Inpres)

Dia berharap, dengan pembangunan sejumlah PLBN di Kabupaten Nunukan ini bisa menaikkan harkat dan martabat bangsa Indonesia.”Karena PLBN ini juga cermin citra marwah bangsa Indonesia, Khusus di daerah perbatasan,” pungkasnya.

Terkait masalah antara kontraktor proyek pembangunan PLBN Sebatik dan warga sekitar yang rumahnya rusak selama pengerjaan berlangsung, dia membenarkan adanya miskomunikasi dan sudah diselesaikan beberapa hari yang lalu.

“Namun soal utang piutang dengan toko bangunan itu belum kami terima keluhannya. Kalaupun ada, semoga pihak kontraktor bisa cepat selesaikan ,” sebut  Dian. (skr)

x

Tinggalkan Balasan