DPRD Nunukan

Anggota DPRD Nunukan Mansur Minta Listrik PLN Stabil di Bulan Ramadhan

Published by
Redaksi

NUNUKAN, Kaltaraaktual.com- Sekretaris Komisi I DPRD Nunukan, Muhammad Mansur menegaskan, pasokan listrik PLN harus stabil selama bulan Ramadan, artinya tidak ada lagi pemadaman listrik bergilir yang dapat mengganggu aktivitas masyarakat, terutama saat waktu sahur dan berbuka puasa.

Suplai listrik PLN menjadi kebutuhan yang harus dipenuhi untuk memastikan kenyamanan masyarakat Nunukan dalam menjalankan ibadah.

Mansur mengatakan bahwa listrik merupakan kebutuhan dasar yang sangat vital bagi masyarakat,  terutama di bulan Ramadan, dapat dipastikan penggunaan listrik pada bulan suci tersebut meningkat karena adanya aktivitas tambahan di malam hari, seperti salat tarawih, tadarus Al-Qur’an, serta persiapan makanan untuk sahur.

“PLN harus menjamin kelancaran pasokan listrik tanpa gangguan, sehingga masyarakat Nunukan dapat menjalankan ibadah, tanpa hambatan,” tegasnya.

Ia menambahkan, selama ini pemadaman listrik yang kerap terjadi di Nunukan, hal ini seringkali menjadi keluhan masyarakat.

Menurutnya, gangguan pasokan listrik tidak hanya berdampak pada kenyamanan ibadah, namun juga mengganggu aktivitas ekonomi, terutama bagi pelaku usaha kecil yang menggunakan energi listrik.

Related Post

“Kami minta PLN untuk melakukan langkah-langkah antisipatif agar masalah ini tidak terulang, khususnya di bulan suci Ramadhan,” ungkapnya.

Selain itu, Mansur mendesak PLN agar meningkatkan koordinasi dengan pihak terkait untuk memastikan ketersediaan pasokan listrik yang cukup. Jika ada kendala teknis, PLN diharapkan bisa memberikan informasi yang kepada masyarakat serta menyiapkan solusi cepat.

Mansur juga mengajak masyarakat untuk turut serta dalam menjaga kestabilan listrik dengan menggunakan energi secara bijak. Penggunaan peralatan listrik yang berlebihan atau tidak efisien dapat membebani sistem kelistrikan, sehingga masyarakat perlu lebih sadar dalam mengatur konsumsi energi.

Karena itu Politisi Fraksi Nasdem ini menegaskan bahwa stabilitas listrik di bulan Ramadan bukan sekadar keinginan, melainkan kebutuhan mendesak yang harus dipenuhi.

“Kita berharap PLN dapat memberikan pelayanan terbaiknya agar masyarakat di Nunukan bisa menjalankan ibadah dengan tenang dan nyaman. (tfk/dprdnnk)

x
Redaksi

Leave a Comment
Published by
Redaksi

Recent Posts

Kondisi Infrastruktur di Perbatasan Memperihatinkan, Pemerintah Pusat Bakal Rakor Kementerian

JAKARTA, Kaltaraaktual.com- Empat institusi pemerintah pusat akan menggelar rapat koordinasi dengan kementrian, untuk mengkomunikasikan aspirasi…

Maret 15, 2025

Jadi PR bersama, DPRD Nunukan Sampaikan Aspirasi Warga Perbatasan ke Lintas Kementerian

NUNUKAN, Kaltaraaktual.com- Ketua Komisi II DPRD Nunukan, Riyan Antoni, menegaskan bahwa permasalahan konektivitas dan aksesibilitas…

Maret 15, 2025

Infrastruktur Pembangunan Krayan Jadi Sorotan, Bupati Nunukan : Sudah Disampaikan ke Bappenas RI

NUNUKAN, Kaltaraaktual.com- Pemerintah Kabupaten Nunukan, berikan perhatian Khusus untuk pembangunan Jalan di dataran tinggi Krayan,…

Maret 15, 2025

Safari Ramadan Sebatik, Gubernur Perkuat Komitmen Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat

NUNUKAN, Kaltaraaktual.com– Memasuki hari ke – 14 bulan Suci Ramadan, Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Dr.…

Maret 15, 2025

Cegah Karhutla, Wagub Ingkong Dorong Mitigasi Bencana Semua Unsur

TANJUNG SELOR, Kaltaraaktual.com- Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Utara (Kaltara) menyatakan siap menghadapi berbagai potensi kebakaran…

Maret 15, 2025

Jumat Curhat Polda Kaltara Wadah Masyarakat Bebas Sampaikan Keluhan

TANJUNG SELOR, Kaltaraaktual.com- Dalam upaya mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, DitBinmas Polda Kaltara kembali…

Maret 15, 2025
AddThis Website Tools