MALINAU, Kaltaraaktual.com- Bupati Malinau Wempi W. Mawa bersama jajaran pemerintah daerah meninjau langsung sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD) dan fasilitas pelayanan publik pada Selasa, (06/01/26). Kunjungan ini dilakukan untuk memastikan seluruh pelayanan pemerintahan berjalan sebagaimana mestinya memasuki tahun anggaran baru.
“Kunjungan hari ini sekaligus menjadi evaluasi bersama, untuk melihat apa yang sudah berjalan dengan baik dan apa yang perlu diperbaiki,” kata Wempi saat diwawancarai, Selasa, (06/01/26).
Dalam peninjauan tersebut, Wempi didampingi Wakil Bupati Jakaria, Sekretaris Daerah Ernes Silvanus, asisten, serta sejumlah kepala OPD. Ia menyebutkan, fokus utama kunjungan adalah memastikan aparatur pemerintah telah kembali menjalankan tugas dan fungsi pelayanan kepada masyarakat.
“Kita sudah masuk tahun 2026, artinya seluruh kegiatan harus sudah berjalan. Pelayanan kepada masyarakat tidak boleh tertunda,” ujarnya.
Wempi mengatakan, sejumlah kantor pelayanan mulai dari tingkat desa, kecamatan, hingga Inspektorat telah beroperasi normal. Ia menilai kehadiran pegawai dan antusiasme masyarakat menunjukkan roda pemerintahan berjalan baik pasca libur akhir tahun.
“Kami lihat di kantor desa, kecamatan, sampai Inspektorat, pelayanan sudah berjalan. Kehadiran pegawai juga cukup lengkap,” katanya.
Bupati juga meninjau Rumah Sakit Malinau. Menurut dia, meski masih terdapat beberapa tenaga medis yang belum aktif karena cuti, pelayanan kesehatan tetap berjalan dan akan kembali normal dalam waktu dekat.
“Memang ada satu-dua dokter yang masih cuti, tapi dalam satu sampai dua hari ini pelayanan sudah kembali seperti hari-hari sebelumnya,” kata Wempi.
Selain memastikan layanan berjalan, Wempi mengaku memanfaatkan kunjungan tersebut untuk melihat langsung kondisi fasilitas pelayanan publik yang masih perlu dilengkapi.
“Kita sadar pasti ada kekurangan di sana-sini. Justru kekurangan itulah yang ingin kita atasi dan tangani bersama,” ujarnya.
Dalam kunjungannya ke rumah sakit, Wempi juga sempat berinteraksi langsung dengan pasien. Ia menyebut, banyak warga dari wilayah perbatasan dan pedalaman yang memanfaatkan layanan kesehatan di Malinau.
“Tadi saya bertemu pasien dari Lumbis Hulu, Sebuku, sampai saudara-saudara kita dari wilayah perbatasan. Ini menunjukkan kepercayaan masyarakat terhadap pelayanan kita cukup tinggi,” katanya.
Wempi mengapresiasi para pegawai yang telah kembali bekerja dan menjalankan kewajibannya. Ia berharap semangat pelayanan publik semakin meningkat sepanjang 2026.
“Tugas melayani masyarakat adalah kewajiban kita semua. Di tahun 2026 ini, kita harus lebih bersemangat lagi untuk memastikan pelayanan benar-benar dirasakan masyarakat,” ujar Wempi. (**)
