Kaltara

Dit Samapta Polda Kaltara Padamkan Kebakaran Lahan di Km 4

Published by
Redaksi

<div class&equals;"pf-content"><p dir&equals;"ltr">TANJUNG SELOR&comma; Kaltaraaktual&period;com- Asap pekat sempat menyelimuti kawasan Jalan Kilometer 4 poros Tanah Kuning&comma; Tanjung Selor&comma; Kabupaten Bulungan&comma; pada Jumat sore &lpar;23&sol;7&rpar;&comma; setelah terjadi kebakaran lahan di sisi kanan ruas jalan tersebut&period; Sekitar pukul 18&period;30 WITA&comma; tim dari Direktorat Samapta Polda Kalimantan Utara tiba di lokasi untuk melakukan upaya pemadaman&comma; Jumat malam&comma; &lpar;25&sol;07&sol;25&rpar;&period;<&sol;p>&NewLine;<p dir&equals;"ltr">Berdasarkan pantauan di lapangan&comma; 15 personel Dit Samapta diturunkan bersama dua unit kendaraan Armored Water Canon &lpar;AWC&rpar; yang langsung difungsikan untuk menyemprotkan air ke titik api&period; Titik kebakaran diketahui berada tidak jauh dari jalur lalu lintas yang cukup ramai&comma; sehingga pengaturan arus kendaraan juga dilakukan di lokasi untuk menghindari kecelakaan dan kepanikan warga&period;<&sol;p>&NewLine;<p dir&equals;"ltr">&&num;8220&semi;Satu sisi lahannya sempat mengeluarkan kobaran api yang cukup tinggi karena cuaca kering dan hembusan angin cukup kencang&comma;&&num;8221&semi; ujar salah satu personel di lokasi&period;<&sol;p>&NewLine;<p dir&equals;"ltr">Upaya pemadaman dilakukan secara bertahap dari dua arah dengan menyisir semak dan rerumputan kering yang mudah terbakar&period; Proses berjalan selama kurang lebih 40 menit&period; Pada pukul 19&period;10 WITA&comma; api berhasil dipadamkan dan area sekitar dinyatakan aman&period;<&sol;p>&NewLine;<p dir&equals;"ltr">Meski tak ada laporan korban jiwa&comma; warga sekitar sempat merasa khawatir karena jarak api dengan permukiman tidak terlalu jauh&period; Beberapa pengendara juga terpantau melambatkan laju kendaraannya karena jarak pandang terbatas akibat asap&period;<&sol;p>&NewLine;<p dir&equals;"ltr">Hingga berita ini diturunkan&comma; belum dapat dipastikan penyebab pasti kebakaran&period; Namun petugas menduga kuat bahwa api berasal dari aktivitas pembakaran lahan&comma; mengingat lokasi yang merupakan area terbuka dengan tumpukan vegetasi kering&period;<&sol;p>&NewLine;<p dir&equals;"ltr">Petugas di lapangan mengingatkan agar masyarakat tidak membuka lahan dengan cara membakar&comma; apalagi di tengah musim kemarau yang membuat risiko kebakaran meningkat&period; &lpar;hmspoldakaltara&rpar;<&sol;p>&NewLine;<div class&equals;"printfriendly pf-button pf-button-content pf-aligncenter">&NewLine; <a href&equals;"&num;" rel&equals;"nofollow" onclick&equals;"window&period;print&lpar;&rpar;&semi; return false&semi;" title&equals;"Printer Friendly&comma; PDF & Email">&NewLine; <img class&equals;"pf-button-img" src&equals;"https&colon;&sol;&sol;cdn&period;printfriendly&period;com&sol;buttons&sol;printfriendly-pdf-email-button-md&period;png" alt&equals;"Print Friendly&comma; PDF & Email" style&equals;"width&colon; 194px&semi;height&colon; 30px&semi;" &sol;>&NewLine; <&sol;a>&NewLine; <&sol;div><&sol;div>

Related Post
Redaksi

Leave a Comment
Published by
Redaksi

Recent Posts

Membangun Kesadaran Kolektif, Pandangan HMI terhadap Pelanggaran Aturan di Masyarakat

OPINI, Kaltaraaktual.com- ‎Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) memandang bahwa fenomena maraknya pelanggaran aturan di tengah masyarakat…

Juli 28, 2025

Dedikasi Tanpa Batas, Kapolda Kaltara Serahkan Penghargaan ke Personel Polri-TNI, Pemerintah dan Generasi Muda

TANJUNG SELOR, Kaltaraaktual.com- Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Utara Irjen Pol. Hary Sudwijanto memberikan penghargaan kepada…

Juli 28, 2025

Asah Bakat, Dispora Kaltara Dukung Sekolah Tambah Kegiatan Ekstrakurikuler Olahraga

TANJUNG SELOR, Kaltaraaktual.com-Upaya pemerintah provinsi melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Utara (Kaltara) tak…

Juli 28, 2025

Susun Program Pembinaan Berkelanjutan, Dispora Kaltara Libatkan Sekolah dan Klub Olahraga

TANJUNG SELOR,  Kaltaraaktual.com- Pemerintah provinsi Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Utara (Kaltara)  serius melakukan…

Juli 28, 2025

Turnamen Basket Gubernur Cup Antarpelajar Digelar Bulan September di Tanjung Selor

TANJUNG SELOR, Kaltaraaktual.com- Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) akan menggelar turnamen…

Juli 28, 2025

Wujudkan Stimulan Patriot dan Cinta Tanah Air, Dispora Kaltara Siapkan Jelajah Alam Pemuda Perbatasan 2025 ‎

TANJUNG SELOR, Kaltaraaktual.com- Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Utara (Kaltara)  kembali akan menggelar Jelajah…

Juli 28, 2025