TARAKAN, Kaltaraaktual.com– Berdasarkan perhitungan cepat yang dilakukan sejumlah lembaga, pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur nomor urut 3, Drs. H. Zainal A Paliwang, S.H,. M.Hum dan Dr. Yansen TP M.Si unggul jauh dari dua pesaingnya. Meski unggul, Zainal meminta kepada seluruh relawan, partisipan Zainal-Yansen (ZIYAP) agar tidak larut dalam euforia.
Zainal meminta kepada seluruh tim untuk memanjatkan puji syukur kita kepada Allah SWT atas kemenangan masyarakat Kaltara ini. Atas rahmat dan rida-Nya lah sehingga Allah memberikan amanah ini kepada Paslon Gubernur dan Wakil Gubenur Kaltara 2021-2024 itu di Zainal-Yansen.
Hingga hari ini perolehan suara sementara untuk Zainal-Yansen mencapai 45 persen. Mantan Wakapolda Kaltara ini pun meminta agar pendukung ZIYAP terus mengawal hasil suara yang telah diperoleh.
“Di Tarakan kita menang mutlak, di Bulungan kita menang, Malinau dan juga kita menang. Terimakasih atas seluruh dukungan masyarakat Kalimantan Utara yang menginginkan adanya pemimpin baru di Kalimantan Utara ini,” ujar pria ramah ini.
Dalam kepemimpinannya nanti, Zainal pun meminta semua bersatu dan tidak terkotak-kotak lagi. Zainal mengajak semua berperan membangun Kaltara agar masyarakat sejahtera. “Mari kita berjuang bersama untuk memajukan Kaltara dan seluruh masyarakatnya,” imbuhnya.(*)