TIDENG PALE, Kaltaraaktual.com- Dalam upaya memperkuat koordinasi antara pemerintah desa dan pemerintah kabupaten, Bupati Tana Tidung (KTT) Ibrahim Ali memimpin langsung Rapat Koordinasi (Rakor) Desa se-Kabupaten Tana Tidung, Rabu (23/10/25).
Pertemuan yang dihadiri para kepala desa, perangkat desa, dan pejabat terkait di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tana Tidung itu menjadi wadah konsolidasi penting untuk menyatukan langkah pembangunan desa agar sejalan dengan arah kebijakan daerah.
“Rakor ini adalah bentuk ikhtiar kita bersama. Melalui sinergi dan koordinasi yang kuat, kita ingin membangun desa-desa di Tana Tidung agar lebih maju, mandiri, dan sejahtera,” ujar Bupati Ibrahim Ali.
Ia menegaskan, penguatan sinergi antar pemerintah desa dan kabupaten merupakan bagian dari komitmen dalam mewujudkan visi dan misi kepemimpinan Ibrahim Ali dan Sabri, yakni menjadikan Tana Tidung BAIS (Berdaya Saing, Adil, dan Sejahtera).
“Bersama kita melangkah, bangun sinergi untuk kemajuan desa dan kesejahteraan masyarakat. Inilah semangat Tana Tidung BAIS yang kita wujudkan melalui kerja nyata di seluruh desa,” tegasnya.
Selain memperkuat tata kelola pemerintahan desa, Rakor juga membahas strategi pemberdayaan masyarakat, optimalisasi penggunaan dana desa, serta peningkatan efektivitas program pembangunan berbasis kebutuhan lokal.
Ibrahim berharap, seluruh pemangku kepentingan desa dapat menjadi motor penggerak pembangunan di wilayah masing-masing. “Desa adalah ujung tombak pembangunan daerah. Jika desa maju, maka Tana Tidung juga akan maju,” katanya.
Rakor Desa ini diharapkan menjadi momentum penting untuk memperkuat kolaborasi lintas sektor dan mempercepat terwujudnya Tana Tidung yang benar-benar berdaya saing, adil, dan sejahtera. (**)










