TANJUNG SELOR, Kaltaraaktual.com– Kepolisian Daerah Kalimantan Utara (Polda Kaltara) melaksanakan peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Masjid Nur Aryyaguna Polda Kaltara dengan tema “Memperteguh Keimanan dan Ketakwaan Personel Polri untuk Masyarakat dalam Aksi Kemanusiaan dan Peduli Sosial Tahun 2026.” Kamis (22/01/26).
Acara ini dihadiri langsung oleh Kapolda Kaltara Irjen Pol. Djati Wiyoto Abadhy, Ketua Bhayangkari Ny. Sari Djati Wiyoto Abadhy, Wakapolda Kaltara Brigjen Pol Andries Hermanto, para Pejabat Utama Polda Kaltara, Bhayangkari, serta seluruh personel Polda Kaltara.
Rangkaian kegiatan diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, dilanjutkan sambutan Kapolda Kaltara, dan ceramah oleh Ustadz Kasman Gaffar, S.E., S.Pd.
“Isra Mi’raj bukan sekadar peristiwa bersejarah, tetapi momentum untuk memperkuat integritas, disiplin, dan tanggung jawab Polri dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.” Ucap Kapolda Dalam Sambutannya
Ustadz Kasman Gaffar dalam ceramahnya menyampaikan bahwa Isra Mi’raj adalah peristiwa agung yang mengandung pelajaran mendalam bagi umat Islam. Beliau menekankan tiga poin utama:
* Shalat sebagai tiang agama: Isra Mi’raj menjadi momen turunnya perintah shalat lima waktu, yang harus dijadikan pondasi utama dalam kehidupan seorang muslim.
* Keteguhan iman: Perjalanan Rasulullah SAW dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa hingga Sidratul Muntaha menunjukkan bahwa keimanan sejati lahir dari kesabaran dan keteguhan hati dalam menghadapi ujian.
* Amanah dan keikhlasan: Ustadz Kasman mengingatkan bahwa setiap amanah, termasuk tugas sebagai anggota Polri, harus dijalankan dengan penuh keikhlasan demi kemaslahatan umat.
Beliau juga menekankan bahwa momentum Isra Mi’raj hendaknya dijadikan ruang muhasabah diri, memperbaiki niat, meluruskan langkah, serta meneguhkan kembali jati diri Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.
Melalui peringatan Isra Mi’raj ini, semoga seluruh personel dan ASN Polda Kaltara semakin meningkatkan keimanan dan ketakwaan, sehingga terbangun soliditas, profesionalisme, serta semangat pengabdian dalam mewujudkan Polri yang Presisi – Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi Berkeadilan. (hmspoldakaltara)


