Lampu Penerangan Jembatan Kayan 1 Sudah Menyala Kembali

Tak Berkategori
Ferdy Manurun Tanduklangi Kepala Dinas ESDM Provinsi Kalimantan Utara.

TANJUNG SELOR – Masih ingat lampu penerangan jembatan Kayan 1 yang mati total beberapa waktu lalu, kini sudah terang benderang.

“Begitu kita dapat informasi lampu penerangan Jembatan Kayan 1 yang menghubungkan Tanjung Selor – Tanjung Palas, Bulungan mati total, saya langsung perintahkan staf untuk mengecek dilapangan, ” terang Kepala Dinas Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Kalimantan Utara, Ferdy Manurun Tanduklangi, beberapa waktu lalu.

Untuk lampu penerangan umum dalam kota Tanjung Selor, saat ini juga dalam pengecekan, berapa jumlah bola lampu yang mati akan segera diganti.termasuk lampu penerangan umum di Tanjung Palas.

“Rencananya beberapa fasilitas umum.seperti pasar dan dermaga akan dipasang lampu tenaga Surya, ” ujar Ferdy.Untuk peeggantian akan dilaksanakan setelah bantuan Kementerian ESDM di distribusikan ke Kalimantan Utara. * ton.

x

Tinggalkan Balasan