Pengamat : Masyarakat Harus Cerdas Menilai Sejak Dini Cakada di Pilkada Kaltara 2020

Tak Berkategori

NUNUKAN- Persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kalimantan Utara terus berlangsung, yakni Pemilihan Calon Gubernur, Bupati Tanah Tidung, Kabupaten Malinau, Kabupaten Bulungan dan Kabupaten Nunukan.

Pengamat politik Kalimantan Utara Andi Nur Rahmadani mengatakan yang pantas mendapat kursi empuk politik di Pilkada Kalimantan Utara 2020 kali ini haruslah berpengalaman dan punya pemikiran visioner, progresif mengelola keuangan daerah tanpa sibuk pada pecitraan semata guna mencari suara.

Mereka yang terpilih harus bisa mengelola Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) dengan kondisi yang sudah direalokasi. Karena kondisi akan sama saja setiap calon yang terpilih nantinya yang menanggung persoalan Pandemi COVID-19.

“Jika nanti yang terpilih adalah orang yang tidak paham dengan pemerintahan, maka dapat dipastikan keuangan daerah dapat mempengaruhi jalannya roda pemerintahan,”kata Andi saat di hub Via Seluler. Rabu (17/6) siang.

Dia mengatakan, penting bagi masyarakat yang harus melakukan penilaian terlebih dahulu kepada setiap calon kepala daerah agar tidak salah menentukan segala sesuatunya.

“Memang sekarang belum ada penetapan resmi, tapi kan sudah ada beberapa nama figur yang muncul, makanya penting melakukan penilaian dini, artinya orang tersebut harus paham akan kebijakan publik ditingkat daerah, yang tentunya baik dari karakter, pengalaman bersentuhan langsung dengan masyarakat,” bebernya

Untuk itu ia menyarankan agar supaya masyarakat mampu berpikir kritis, dan siap untuk menjalankan kesadaran dalam berdemokrasi.

Ia berpendapat, bukan saatnya lagi untuk memaksakan diri, karena pekerjaan rumah untuk Gubernur dan Bupati terpilih sangatlah berat.

“Karena tantangan untuk new normal menjadi harga setimpal bagi setiap kepala daerah yang terpilih dikemudian hari,” pungkasnya

Adapun nama figur yang muncul dan diperbincangkan di media sosial yaitu sebagai berikut :

Untuk pencalonan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Utara 2020

1. Irianto Lamrie (Pertahana Gubernur Kaltara) – Irwan Sabri (Wakil Ketua DPRD Nunukan)
2. Udin Hianggio (Pertahana Wakil Gubernur Kaltara) dan Yansen TP (Bupati Malinau)
3. La Tindro La Tunrung (Anggota DPR RI) dan Norhayati Andris (Ketua DPRD Kaltara)
4. Zainal A Paliwang (Mantan Wakapolda Kaltara)
5. Jusuf SK (Mantan Walikota Tarakan)
6. H. Abdul Hafid Achmad. (Mantan Bupati Nunukan)-Jalur Perseorangan
7. H.Undunsyah (Bupati KTT)

Untuk nama pencalonan Kabupaten Malinau

1. Topan Amirullah (Wakil Bupati Malinau)
2. Jhonny Laing Impang (Ketua PDIP Kaltara)
3. Jakaria
4. Wempi W. Mawa (Ketua DPRD Malinau)
5. Subhan
6. Udau Robinson

Untuk Kabupaten Tanah Tidung

1. Hj. Umi Suhartini (Istri Bupati KTT)
2. Markus (Pertahanan Wakil Bupati KTT)
3. Ibrahim Ali (Ketua DPRD KTT)
4. Sopian Raga (Mantan Walikota Tarakan)
5. Hendrik (Wakil Ketua DPRD KTT)
6. Armin Mustafa
7. Murjani
8. Iskandar Budiman

Untuk Kabupaten Bulungan

1. Najamudin (Anggota DPRD Kaltara)
2. Markus Juk (Anggota DPRD Bulungan)
3. Faridil (Wakil Bupati Nunukan)-Jalur perseorangan
4. dr. Ari Yusnita (Mantan Anggota DPR RI)
5. Sigit Muryono (Mantan Kadis Pendidikan Kaltara)
6. Ingkong Ala (Wakil Bupati Bulungan)
7. Sudjati (Bupati Bulungan)
8. Kosman Kajan
9. Syarwani (Anggota DPRD Kaltara)

Untuk Kabupaten Nunukan
1. Hj.Asmin Laura Hafid (Pertahana)
2. H.Dani Iskandar (Anggota DPRD Nunukan)
3. H.Basri (Mantan Bupati Nunukan)
4. H.Nasir (Anggota DPRD Kaltara)
5. Hanafiah
6. H. Mashur Bin Alias
7. Andi Mutamir (Anggota DPRD Nunukan).

Penulisan : MDF

x

Tinggalkan Balasan