Zainal Arifin Paliwang Hadiri HUT Golkar ke-60, Terus Berkarya

oleh
oleh

TARAKAN, Kaltaraaktual.com- Hadiri perayaan ulang tahun Partai Golongan Karya (Golkar) ke-60 tahun, Calon Gubernur (Cagub) Kalimantan Utara (Kaltara), Zainal Arifin Paliwang doakan Partai Golkar terus berjaya dan berkarya.

Hal tersebut diungkapkan Zainal Arifin Paliwang saat diberikan kesempatan untuk orasi pada acara ulang tahun Partai Golkar yang dirayakan dengan senam sehat bersama masyarakat di Taman Berlabuh, Kota Tarakan, Sabtu (16/11/24).

Pada kesempatan tersebut, Zainal Arifin Paliwang mengucapkan selamat dan memberikan doa serta harapan di hari lahir partai yang dikenal dengan lambang pohon beringin ini.

Baca Juga  Gubernur Kaltara Sampaikan Aspirasi Pembangunan Perbatasan, Menkeu Respons Positif

Ia berharap di usia ke-60 tahun, Partai Golkar dapat semakin berjaya ke depannya dan terus berkarya untuk masyarakat. Selain itu ia mendoakan para kader-kader Golkar terus setia membawa Golkar pada kejayaan.

“Saya juga berterima kasih kepada Partai Golkar yang saat ini menjadi salah satu partai koalisi. Dengan bergabungnya Golkar di ZIAP semoga dapat membawa kemenangan untuk kita semua,” ungkapnya.

Baca Juga  Personel Polda Kaltara Gelar Sholat Ghoib Atas Gugurnya Tiga Anggota Polri

Ia juga berpesan kepada masyarakat yang datang untuk tetap menjaga kondusifitas selama kegiatan berlangsung.

Pada kesempatan tersebut, Zainal Paliwang juga menyempatkan diri menyapa seluruh masyarakat yang hadir pada kegiatan senam sehat yang bertabur door prize.

Kedatangannya disambut antusias oleh masyarakat yang mengacungkan dua jari sebagai dukungan kepada pasangan ZIAP di perhelatan Pemilihan Gubernur (Pilgub). (adv)

Baca Juga  Upacara Penutupan Pendidikan Bintara 2025, Kapolda Kaltara Tekankan Jaga Moralitas

Tinggalkan Balasan