TANJUNG SELOR, Kaltaraaktual.com- Sebanyak 56 PNS golongan IId dari 23 perangkat daerah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) mengikuti ujian dinas tingkat I untuk dapat naik ke golongan IIIa di Ruang Tenguyun Kantor Bupati pada Kamis (13/6/24).
Bupati Bulungan, Syarwani, menyampaikan selamat dan berharap para PNS dapat naik golongan untuk mendapat jenjang karir lebih tinggi serta membantu penyelenggaraan pemerintahan yang lebih baik.
“Diingatkan, meski kenaikan pangkat dan golongan merupakan hak setiap ASN maupun PNS namun ada mekanisme yang harus dilalui,”ucap Bupati Bulungan ini.
“Kemudian beban tugas serta tanggungjawab di setiap golongan tidak sama. Maka segenap ASN diminta untuk selalu meningkatkan kompetensi agar dapat melaksanakan tugas dan fungsinya dengan optimal,” tambahnya.
Bupati juga berharap, seluruh ASN maupun PNS yang mengikuti ujian dapat lulus semua karena hasil dari ujian tersebut juga menjadi proses mengasah serta penjajakan karir. (prokompim)